Referensi OOTD Stylish untuk Ibu Serba Bisa

Referensi OOTD Stylish untuk Ibu Serba Bisa
Sosok ibu kekinian dituntut selalu serba bisa dalam segala hal. Hal itu tentu mengharuskan seorang ibu punya manajemen waktu yang baik agar segala tanggung jawab di rumah bisa terlaksana. Kesibukan akan semakin bertambah ketika menjalani multi peran sebagai wanita karier. Segudang aktivitas itu terkadang membuat seorang Ibu tak punya banyak waktu untuk memperhatikan penampilan. Padahal, tampil cantik, elegan, dan menarik secara tidak langsung bisa meningkatkan rasa percaya diri dalam menjalani segala aktivitas sehari-hari. Untuk menjaga penampilan agar tetap trendy, simak beberapa referensi OOTD stylish untuk ibu serba bisa seperti yang akan dibahas pada artikel yang ada di bawah ini.

Dress yang simpel agar terkesan casual chic

Saat ini, gaya berpakaian dress yang simpel banyak disukai. Pasalnya, kini busana dress dapat digunakan dalam berbagai kegiatan, mulai dari acara santai, formal, maupun pesta. Dengan sedikit mengasah kreativitas, busana dress yang terkesan simpel dan sederhana bisa terlihat lebih stylish dan modis. Namun yang terpenting, kamu perlu pintar mix and match dress yang ingin dipakai untuk menghasilkan outfit yang chic. Untuk tampil casual chic, kamu nggak perlu repot kok. Jika ingin tampil lebih muda, hindari dress dengan warna gelap. Pilihlah warna yang cerah untuk memberikan kesan ceria pada penampilanmu. Setelah warna, pilihlah motif yang tepat. Jangan sampai, pemilihan motif yang salah justru bisa membuat kamu terlihat lebih tua dan norak. Setelah semua sudah terpenuhi, kamu pun bisa tampil chic walaupun dengan penampilan yang sederhana.

Double Strap Block Heel Shoe warna nude

Supaya kamu terlihat lebih stylish, lengkapi penampilanmu dengan menggunakan double strap block heel shoe berwarna nude. Penampilanmu akan semakin elegan dengan mengenakan block heels. Tak hanya tengah digandrungi kaum hawa, sepatu block heel ini juga bisa digunakan di berbagai kesempatan karena dinilai lebih praktis, fungsional, dan nyaman ketika dipakai. Tidak seperti heels kebanyakan, model ini memiliki dua strap di bagian depan dan slingback di bagian belakang. Desainnya yang cukup simple dan nyaman sangat cocok digunakan bagi ibu serba bisa saat melakukan cukup banyak aktivitas. Pemilihan warna netral seperti nude, bisa menjadi pilihan kamu untuk mempermudah padu-padan dengan warna pakaianmu.

Tas yang minimalis namun tetap fungsional

Tas merupakan aksesoris terakhir yang perlu dipersiapkan untuk menunjang penampilanmu. Oleh karena itu, pilihlah tas yang minimalis, tidak terlalu besar dan juga tidak terlalu kecil. Yang penting kamu merasa nyaman saat membawanya. Selain itu, dengan tas yang minimalis kamu bisa tampil simpel jauh dari kesan ribet. Untuk memberikan kesan santai dan edgy, kamu perlu mempadu-padankan dengan busana yang dipakai. Meski tak bisa memenuhi seluruh barangmu, namun tas yang minimalis jelas menyempurnakan penampilan ibu serba bisa dalam setiap kesempatan. Gimana, sudah tidak bingung lagi kan, bagaimana menyiapkan OOTD stylish untuk ibu serba bisa seperti Anda. Bagi ibu serba bisa, rintangan hanyalah batu loncatan untuk meraih kesuksesan. Untuk mewujudkan impian tersebut, tentunya kamu butuh keberanian dan kepercayaan diri. Biar kamu makin percaya diri dan semangat menggapai impianmu, cukup pakai Royale by So klin Sunny Day & Sweet Floral yang bikin pakaian wangi segar sepanjang hari. Pelembut pakaian konsentrat terbaik ini hadir dengan teknologi Royale Activ Touch, yang menebar wangi di setiap sentuhan. Tentunya, membuat OOTD pun jadi makin kece!